Tempat penampungan air berbentuk balok memiliki ukuran panjang 75 cm,lebar 60 cm, dan tinggi 50 cm.

Telah terisi air setinggi 35 cm. Berapa liter air yang ada di dalam tempat penampungan air tersebut?

Pembahasan

Rumus Balok
Volume : p x l x t
LP Balok : 2[(p x l) + (p x t) + (l x t)]

Diketahui :

Ukuran tempat penampungan air = panjang 75 cm, lebar 60 cm dan tinggi 50 cm.

Telah terisi air setinggi = 35 cm

Ditanyakan :

Banyak air yang ada di dalam penampungan air tersebut dalam liter ?

Jawaban :

Karena volume air harus diubah kedalam liter terlebih dahulu, maka cm³ dikonversi ke dm³ dengan membagi 1000. 1 liter = 1 dm³

Volume air dalam penampungan
V = panjang × lebar × tinggi air

= 75 × 60 × 35 cm³

= 157.500 cm³

= (157.500 : 1000) dm³

= 157,5 liter

Jadi banyak air yang ada di dalam penampungan air tersebut adalah 157,5 liter.